Grand Mercure Medan Angkasa merupakan salah satu hotel bintang 5 yang beroperasi di Medan, Sumatra Utara. Hotel yang masuk dalam chain Accor yang bermarkas di Prancis ini berada di lokasi yang sangat strategis, terletak tepat di kawasan bisnis dan belanja kota Medan.
Hotel ini mudah diakses untuk tujuan bisnis maupun rekreasi. Grand Mercure Medan Angkasa berjarak sekitar 39 km dari dari Bandara Internasional Kuala Namu dan bisa ditempuh dalam waktu 60 menit dengan berkendara. Hotel ini hanya berjarak 4,6 km dari Istana Maimun.
Grand Mercure Medan Angkasa merupakan tempat yang tepat untuk menginap dan menjelajahi kota ini, baik untuk mengunjungi situs bersejarah atau menikmati keberagaman budayanya yang unik.
Menurut Debby Silvia Reny, Director of Sales and Marketing (DOSM) Grand Mercure Medan Angkasa, meski hotel ini merupakan hotel modern, namun pihaknya tidak meninggalkan konsep kearifan lokal.
“Kami senantiasa menjaga kearifan lokal. Misalnya, pegawai hotel kami memakai seragam dengan konsep baju daerah,” ujarnya.
Selain itu, lanjutnya, pihaknya juga peduli dengan kelestarian lingkungan, dengan tidak menggunakan botol yang terbuat dari plastik.
Grand Mercure Medan Angkasa dilengkapi dengan sebuah kolam renang outdoor dan Wi-Fi gratis yang dapat diakses di seluruh area serta disediakan parkir gratis. Adapun, grand ballroom dapat menampung hingga 1.200 orang.
Semua kamar dilengkapi dengan TV satelit, minibar, dan AC. Untuk kenyamanan tamu, beberapa kamar menawarkan area tempat duduk. Kamar mandi pribadinya dilengkapi dengan shower dan perlengkapan mandi gratis.
Para tamu bisa memanfaatkan waktu dengan pijat relaksasi di Edelweiss Spa atau mengikuti kelas aerobik di gym. Perawatan yang lebih memanjakan termasuk hot tub, sauna, dan mandi uap. Sisi kolam renang dapat dipesan untuk pesta barbeku. I