Ribuan masyarakat memadati jalan – jalan utama di Kota Jakarta untuk menyambut kehadiran Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI) baru, Prabowo Subianto dan Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka.
Saat pelantikan tercatat ada 13 titik panggung keramaian untuk menyambut kegiatan tersebut.
Berikut 13 titik panggung pesta rakyat:
1. Titik 1 Panggung Sumatera: Depan Gedung BRI
2. Titik 2 Panggung Kalimantan: Depan Mid Plaza
3. Titik 3 Panggung Sulawesi: Depan Gedung BNI Tower
4. Titik 4 Panggung Nusantara: Depan Gedung Plaza Indonesia (HI)
5. Titik 5 Panggung Jawa: Depan Gedung Sarinah
6. Titik 6 Panggung Papua: Bundaran Patung Kuda
7. Titik 7 Panggung Merah Putih: Taman Pandang Istana Merdeka
8. Titik 8 Panggung Rakyat: Depan Hotel Mandarin Oriental
9. Titik 9 Panggung Rakyat: Depan Darma Intiland
10. Titik 10 Panggung Rakyat: Depan Gedung Jaya
11. Titik 11 Panggung Rakyat: Area Chillax
12. Titik 12 Panggung Rakyat: Pintu 6 Gelora Bung Karno
13. Titik 13 Panggung Rakyat: Depan FX Sudirman.
Sementara itu, Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) mengharapkan Presiden RI dan Wakil Presiden RI Periode 2024 – 2029 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dapat menghadirkan beragam kebijakan dan program yang pro atau berpihak pada rakyat.
Dia mengajak Prabowo – Gibran untuk bersama – sama menciptakan Indonesia yang lebih adil, sejahtera dan berdaya saing.