Konektivitas Pastikan Investasi Melalui Pembangunan Insfrastrutktur

Konektivitas memastikan hadirnya investasi di Indonesia melalui pembangunan infrastruktur transportasi, jalan, dan sebagainya.

“Konektivitas memastikan adanya investasi pada sejumlah proyek pembangunan infrastruktur transportasi,” ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Jumat (23/4/2021).

Proyek tersebut antara lain di Pelabuhan Patimban, Pelabuhan Ambon Baru, jalur kereta api Makassar-Parepare, Pelabuhan Tanjung Carat Pale, dan Pelabuhan Kuala tanjong.

Menhub menjelaskan, dalam membangun konektivitas antarwilayah melalui berbagai pembangunan infrastruktur, tidak bisa mengandalkan satu kementerian/lembaga saja.

Perlu kolaborasi yang baik antara pemangku kepentingan baik antar Kementerian dan Lembaga.

Lebih lanjut Menhub mengungkapkan, salah satu kolaborasi yang dilakukan antarkementerian/lembaga dalam membangun infrastruktur guna menciptakan konektivitas, yaitu antara Kemenhub, KemenPUPR, dan BKPM.

“Kemenhub punya simpul-simpul transportasi, yakni bandara, pelabuhan, stasiun dan terminal,” jelasnya.

Untuk menghubungkannya membutuhkan infrastrukur jalan yang dibangun KemenPUPR. Dalam membangun infrastruktur, baik transportasi maupun jalan tersebut juga membutuhkan investasi yang menjadi bagian dari tugas BKPM. I

Kirim Komentar
Baca Juga:  Calendar of Event Aceh 2021 Tampilkan 67 Kegiatan Wisata